Satu
lagi peninggalan sejarah yang sangat fenomenal di dunia Eropa. Sebuah
kitab yang menjadi pedoman kedokteran bagi dunia Eropa sampai abad
ke-18, yaitu yang disebut dengan Canon of Medicine. Canon of Medicine
diterjemahkan dari kitab Qanun fi Thib (Canon of Medicine)(Terjemahan
bebas:Aturan Pengobatan) karya Ibnu Sina atau Avicenna (latin). Ibnu
Sina adalah pengarang dari 450 buku pada beberapa pokok bahasan besar.
Banyak di antaranya memusatkan pada filosofi dan kedokteran. Dia
dianggap oleh banyak orang sebagai "bapak kedokteran modern." George
Sarton menyebut Ibnu Sina "ilmuwan paling terkenal dari Islam dan salah
satu yang paling terkenal pada semua bidang, tempat, dan waktu."
pekerjaannya yang paling terkenal adalah The Book of Healing dan The
Canon of Medicine, dikenal juga sebagai sebagai Qanun (judul lengkap: Al-Qanun fi At Tibb).
Kitab
ini setidaknya berisi tentang masalah prinsip-prinsip umum obat-obatan,
materia medica, masalah yang berhubungan dengan penyakit tertentu.,
masalah terapi umum dan formula senyawa obat. Naskah paling tua yang
berbahasa Arab berada di Aya Sofia (Istanbul) yang diterbitkan pada
tahun 618 Hijriyah.
Dunia Eropa pertama kali mengetahui karya ini melalui terjemahan latin yang disusun oleh Gerard dari Cremona pada awal abad ke-12 Masehi, tetapi menurut Prof Eg Browne terjemahan ini masih kasar. Beberapa terjemahan lain, baik seluruhnya atau sebagian dijumpai dalam bahasa Barat atau timur. Namun dalam bahasa Inggris hanya dua terjemahan dari volume pertama yang telah tersedia. Salah satunya dibuat oleh Dr. O.C Gruner of London (1930) dan yang lainnya adalah oleh Kolonel MH Shah Karachi (1964). Terjemahan Dr Gruner didasarkan pada versi latin yang meyimpang (1595 dan 1608). Sedangkan Kolonel Shah mendasarkan terjemahannya dari versi Urdu dari Ghulam Husain Kanturi. Jadi tidak ada terjemahan bahasa Inggris yang lengkap yang langsung dari teks bahasa arabnya.(islamwiki.blogspot.com)
Dalam
ilmu kedokteran, kitab Al-Qanun tulisan Ibnu Sina selama beberapa abad
menjadi kitab rujukan utama dan paling otentik. Kitab ini mengupas
kaedah-kaedah umum ilmu kedokteran, obat-obatan dan berbagai macam
penyakit. Seiring dengan kebangkitan gerakan penerjemahan pada abad
ke-12 masehi, kitab Al-Qanun karya Ibnu Sina diterjemahkan ke dalam
bahasa Latin. Kini buku tersebut juga sudah diterjemahkan ke dalam
bahasa Inggris, Prancis dan Jerman. Al-Qanun adalah kitab kumpulan
metode pengobatan purba dan metode pengobatan Islam. Kitab ini pernah
menjadi kurikulum pendidikan kedokteran di universitas-universitas
Eropa. Hebatnya, buku Qanun Fi Thib tidak seperti buku-buku referensi
lain yang biasanya memerlukan diadakan revisi. Buku Qanun Fi Thib ini
sama sekali tidak memerlukan adanya revisi, hingga saat ini.
Subhanallah...
Buku
ini dipersembahkan kepada anda dari Griya Syifa via 4shared,selamat
Mendownload dan nikmati karya besar dari ilmuwan muslim yang telah
mencerahkan ilmu kedokteran modern masa kini.link download ada di bawah
ini.
Download:
القانون في الطب لابن سينا PDF